Genjot Pendapatan Pajak DJP Jateng Gandeng Bea Cukai

Diposkan oleh admin pada 16 April 2018

Direktorat Jenderal Bea Cukai (DJBC) dan Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jateng DIY bersinergi mengoptimalkan penerimaan Pengamanan Pajak Bea Masuk, Bea Keluar dan Cukai. Dalam sinergi kali ini DJBC dan DJP menargetkan pertumbuhan pajak sampai Rp20 triliun.

Kepala Kanwil Bea Cukai Jateng DIY Parjiya mengatakan, sinergi antara DJBC dan DJP bertujuan melakukan pertukaran informasi dan analisis bersama potensi penerimaan Pajak Bea Masuk, Bea Keluar Cukai dengan menargetkan wajib pajak yang beresiko tinggi. Parjiya menambahkan DJBC dan DJP juga akan melakukan joint investigation dalam proses penanganan tindak pidana di bidang perpajakan, kepabeanan dan cukai.

Selain itu kerjasama kali ini juga dalam upaya meningkatkan pengetahuan mengenai perpajakan kepabeanan dan cukai kepada masyarakat.